Ikan Arwana

Ditulis: ngingu | 3 min read
info profil ikan arwana

Ikan arwana adalah salah satu dari berbagai jenis ikan yang memiliki popularitas cukup tinggi.

Oleh karena itu tidak heran jika banyak orang tertarik untuk menjadikan ikan ini sebagian ikan hias sebagai koleksi maupun untuk dibudidaya.

    Info Umum

  • Nama Latin: Scleropages formosus
  • Berat: 4,6 Kg
  • Panjang: 91 cm
  • Jenis Air: Air tawar
  • Jenis Ikan: Ikan hias
  • Umur: 10-15 tahun

Ikan arwana merupakan salah satu jenis ikan tawar yang menyimpan daya tarik tersendiri karena sifatnya sebagai predator.

Selain itu permintaan akan ikan arwana ini tergolong tinggi dipasaran sehingga menarik banyak orang untuk membudidayakannya.

Ada berapa jenis Ikan Arwana itu?

1. Arwana Super Red

ikan arwana super red
Pinterest

Pada umumnya ikan ini berasal dari Kalimantan dan banyak ditemukan di daerah sungai kapuas dan danau Sentarum.

Wilayah ini juga banyak dikenal sebagai habitat dari ikan arwana super red.

Jenis ikan ini memiliki corak merah yang muncul di area sirip, bibir dan sungut.

Selain itu warna merah juga dapat ditemukan pada bagian tubuh yang lain seperti pada pinggiran sisik dan tutup insang.

2. Arwana Golden

ikan arwana golden
Tokopedia

Jenis ikan arwana ini menjadi bagian dari varietas ikan arwana golden yang banyak ditemukan di daerah Malaysia seperti di Terengganu, Perak, Johor dan Danau bukit merah.

Hal tersebut yang menjadikan ikan ini banyak disebut sesuai dengan tempat asalnya yaitu Golden Pahan, Malaysia gold,  dan Bukit merah blue.

3. Arapaima

ikan arwana arapaima
Diary Addict – blogger

Ikan arwana jenis arapaima disebut menjadi ikan air tawar terbesar di dunia.

Panjang ikan arapaima dewasa bisa mencapai 3 meter dan berat sampai 200 kg.

Cara ikan ini bernafas dengan mengambil udara langsung dari atmosfer  (obligate air breather).

4. Arwana Silver atau Arwana Brazil

ikan arwana silver
Pinterest

Ikan ini mempunyai bentuk tubuh dan sirip yang panjang dimulai dari bagian tengah badan sampai ujung ekor dengan panjang ikan ini bahkan bisa mencapai 50-60 cm.

Dengan tubuh yang besar ikan arwana silver akan bertumbuh dengan warna indah.

5. Arwana Golden Red

ikan arwana golden red
Steemit

Ikan arwana ini biasanya memiliki warna biru, hijau dan emas dan menjadi varietas arwana golden yang bisa ditemui di Indonesia.

Ikan ini juga biasa disebut dengan red tail golden.

Berapa harga Ikan Arwana di pasar?

harga ikan arwana

Dari varian ikan arwana di atas bisa didapatkan dengan harga yang bervariasi pula.

Untuk itu sebelum membeli ikan arwana, kamu perlu mengetahui daftar harga dari jenis-jenis ikan tersebut.

NO Jenis Harga
1. Ikan Arwana Brazil Rp 2 juta
2. Arwana Red Tail Golden Rp 4,5 juta
3. Arwana Golden Rp 3 juta

Makanan apa yang cocok untuk Ikan Arwana?

makanan ikan arwana
Medium

Nah saat ingin memberi makan ikan arwana, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui.

Untuk ikan yang masih kecil, makanan ikan yang bisa diberikan diantaranya adalah cacing sutra, cacing darah dan kutu air.

Berbeda lagi jika kamu memiliki ikan arwana remaja, kamu bisa memberinya makan dengan serangga, ikan kecil, cacing beku dan anakan katak.

Yang pasti kamu juga perlu memperhatikan kandungan nutrisi yang baik.

Jika ikan arwana yang kamu pelihara sudah menginjak dewasa, kamu bisa memberinya berbagai jenis makanan.

Hal itu karena pada usia ini ikan arwana dewasa sudah memiliki sistem pencernaan yang matang dan naluri predator yang sempurna.

Bagaimana cara merawat dan budidaya Ikan Arwana?

tips ternak ikan arwana
Pinterest

Bagi kamu yang ingin membudidayakan ikan ini, ada beberapa cara merawat seperti memperhatikan kebersihan aquarium atau tempat pembudidayaan.

Hal ini bertujuan untuk mencegah munculnya penyakit yang bisa membahayakan ikan arwana itu sendiri.

Selain itu kamu juga perlu memperhatikan pola pemberian makan karena menentukan proses pertumbuhan dan kesehatan ikan arwana.

Untuk pemberian makan ini kamu bisa menggunakan tempo sekali sehari atau paling banyak dua kali sehari.

Dalam memberi makan, pastikan kamu juga memberikan makanan yang bervariasi untuk menjaga nafsu makan ikan arwana yang kamu pelihara.

Selain dari segi makanan, kamu juga perlu memperhatikan sistem sirkulasi.

Hal ini bertujuan untuk menciptakan kenyamanan pada akuarium sehingga arwana tidak mengalami stress atau tertekan.

Sistem sirkulasi juga bertujuan untuk menjaga air agar tetap bersih dan mencegah timbulnya penyakit kulit.

Apa ciri-ciri Ikan Arwana?

karakteristik ciri ciri ikan arwana
Detik Food

Meskipun ikan arwana sudah banyak dijumpai dan dipelihara masyarakat, namun tidak jarang pula yang belum mengetahui ciri-ciri ikan ini secara detail.

Untuk itu kamu bisa mempelajari ciri-ciri ikan arwana berikut ini.

  • Biasanya ikan arwana memiliki tubuh yang berukuran panjang dengan letak sirip dan dubur terletak di bagian belakang badan.
  • Dilihat dari warnanya, ikan ini memiliki berbagai macam warna mulai dari warna merah, emas, dan hijau.
  • Umumnya arwana memiliki bentuk tubuh dan kepala yang padat dan ujung mulut  berbentuk runcing mengarah ke atas dengan sungut di bagian bibir.
  • Memiliki jumlah gigi 15 hingga 17 buah.
  • Ikan arwana dewasa biasanya memiliki ukuran 30 – 80 cm.
  • Biasanya memiliki bentuk perut yang tipis dan tidak terlihat karena sifatnya yang cenderung jarang makan.
  • Tubuh ikan arwana juga berbentuk tipis dengan punggung datar dan lurus sampai sirip punggung.
  • Ikan arwana mempunyai gurat fisik pada bagian samping kiri dan kanan dengan panjang kira-kira 20-24 cm.

Ikan arwana memang menjadi salah satu ikan hias dan akuarium yang cukup populer dikalangan masyarakat.

Untuk itu buat kamu yang ingin memelihara ikan tersebut, penting untuk memperhatikan beberapa hal yang sudah saya sampaikan di atas.

Ikan Mas Koki

ngingu
3 min read

Ikan Nemo

ngingu
2 min read

Ikan Diskus

ngingu
3 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tutup Iklan