Kucing Himalaya

Ditulis: ngingu | 2 min read
info kucing himalaya

Kucing himalaya adalah spesies kucing baru yang diciptakan oleh manusia.

Jadi jenis / spesies kucing ini bukan kucing asli.

    Info Umum

  • Nama Latin: Felis catus
  • Berat: 3-5 kg
  • Panjang: 43-48 cm
  • Bulu Rambut: Panjang
  • Warna Bulu: Putih Hitam
  • Umur: 9-15 tahun

Meskipun bukan kucing asli, namun kucing ini cukup populer.

Banyak yang memburu himalaya sebagai hewan peliharaan karena sifatnya yang cukup pasif dan cenderung pendiam.

Bagaimana sejarah kucing himalaya?

sejarah kucing himalaya
hewany.com

Himalaya adalah jenis kucing dari hasil persilangan kucing persia dan kucing siam.

Persilangan itu dilakukan pada sekitar tahun 1930an.

Dimana pada masa itu sedang maraknya percobaan akan kawin silang.

Proses perkawinan silang ini sangat selektif dan memakan waktu selama bertahan – tahun.

Seorang peneliti dari Harvard Medical School, Clyde Keeler bekerja sama dengan sebuah penangkaran kucing Virginia Cobb yang memulai perkawinan silang kucing ini.

Awalnya hasil persilangan itu bernama Newton’s Debutante.

Setelah hasil persilangan kucing berhasil, banyak yang tertarik untuk mengembangkan spesies kucing baru tersebut.

Pada tahun 1984 The International Cat Association telah memasukkan kucing ini ke dalam grup persia.

Apa saja sifat dan ciri-ciri kucing himalaya?

sifat ciri kucing himalaya
karousell.com

Inilah ciri-ciri himalaya cat :

  1. Ukuran dari kucing ini yaitu sedang dengan berat badan rata – rata sekitar ±3 – 6 kg.
  2. Untuk sifat dari kucing lucu ini hampir mirip dengan kucing persia, yaitu pendiam, suka disayang dengan lembut dan suka dengan anak – anak.
  3. Kucing ini mempunyai sifat yang sangat diskriminatif. Kucing lucu ini hanya mau mencurahkan perhatian pada orang – orang yang dia percaya.
  4. Kucing ini sangat suka dengan tempat yang tenang. Dia tidak begitu nyaman dengan tempat yang ramai dan biasing.
  5. Himalaya cat juga tidak begitu aktif dan tidak suka melompat – lompat. Kucing ini pun cenderung lebih suka berjalan.
  6. Warna bulu sangat variatif, bahkan seekor himalaya dapat mempunyai lebih dari 3 warna bulu sekaligus.

Makanan apa yang pas untuk kucing himalaya?

pakan kucing himalaya
wikimedia.org

Sifat dari kucing ini lebih cenderung ke kucing persia, namun pola makannya lebih cenderung ke kucing siam.

Salah satu makanan favorit kucing ini yaitu orijen cat dan kitten.

Merk lainnya antara lain merrick, kit cat, blackwood dan vitakraft.

Kucing ini juga sangat menyukai keju. Apalagi keju mempunyai kandungan vitamin B2 yang sangat baik untuk kekebalan tubuh kucing.

Sama sepeti kucing pada umumnya, kucing himalaya juga sangat menyukai ikan dan daging.

Namun untuk daging ikan tidak seharusnya diberi setiap hari, supaya kucing ini tidak bosan.

Sedangkan untuk daging sangat baik untuk menumbuhkan nafsu makan kucing.

Porsi makan untuk daging juga tidak boleh banyak.

Karena makanan kucing ini dengan porsi berlebihan tidak baik untuk kesehatan mental kucing.

Bagaimana cara merawat kucing himalaya supaya sehat?

cara merawat kucing himalaya
okdogi.com

Cara untuk merawat kucing ini sangat mudah.

Apalagi kucing ini sangat penurut dan mudah diatur.

Inilah cara merawatnya :

  • Untuk makanan, berikan menu yang berbeda – beda dan sesekali beri daging ataupun ikan dengan porsi sedikit hingga susu kucing.
  • Rambut kucing ini cukup sensitif, jadi harus dibersihkan dengan rutin. Supaya terhindar dari kutu kucing dan tidak kusut.
  • Bulu kucing juga tergolong panjang. Jadi saat menyisir harus dengan lemah lembut. Supaya bulu kucing terjaga tetap halus, sebaiknya dimandikan dengan rutin setidaknya sebulan sekali.
  • Untuk kandang juga harus dibersihkan dengan rutin. Kucing ini tidak begitu suka dengan tempat kotor dan jika tempatnya kotor, dia sangat enggan menggunakannya.
  • Bukan hanya sekedar kandang dan bulu kucing, mata dan gigi juga harus diperhatikan. Kucing ini memang sangat mudah terserang penyakit jika tidak kebersihannya tidak dijaga dengan baik.
  • Pada mata kucing sangat mudah tertimbun kotoran. Hal ini akan mengganggu penglihatannya.
  • Sedangkan untuk giginya juga sangat rawan terkena periodontist. Jadi harus menyikat giginya setidaknya sekali dalam seminggu. Meskipun kandang kucing enggan untuk sikat gigi, sebaiknya beri dia sentuhan lembut supaya mudah untuk membersihkan giginya.

Berapa harga untuk kucing himalaya di pasaran?

harga kucing himalaya
thegorbalsla.com

Berikut ini adalah daftar daftar harga dari setiap jenis kucing spesies himalaya :

Jenis himalaya Umur Harga
Himalaya yang sudah divaksin 1 tahun 2.505.000 IDR
Himalaya kitten 3 bulan 1.005.000 IDR
Himalaya anakan putih 2,5 bulan 1.205.000 IDR
Himalaya mix 3 bulan 855.000 IDR
Mix himalaya 2,5 bulan 1.305.000 IDR
Himalaya betina 2 bulan 655.000 IDR
Himalaya asli 2 bulan 1.005.000 IDR
Himalaya seal point 3 bulan 655.000 IDR
Himal jantan 11 bulan 1.005.000 IDR
Himalaya short hair 3 bulan 1.800.000 IDR
Peaknose Himalaya long hair 4 bulan 3.005.000 IDR
Peaknose extreme himalaya exotic 1,5 tahun 2.205.000 IDR
Himalaya indukan 1 tahun 1.005.000 IDR
Himalaya flat nose 2,5 bulan 1.005.000 IDR
Himalaya kitten betina blue point 2,5 bulan 805.000 IDR
Medium himalaya 3 bulan 855.000 IDR

Demikianlah referensi akan kucing himalaya yang menjadi kucing peliharaan yang paling recommended karena sifatnya yang tidak aktif.

Dengan kucing peliharaan ini, tidak akan membuat rumah menjadi berantakan.

Jadi kamu tidak perlu khawatir dan malas merapikan rumah karena ulah dari seekor hewan peliharaan.

  • https://www.ekor9.com/kucing-himalaya/
  • https://arenahewan.com/makanan-kucing-himalaya/amp/
  • https://www.finansialku.com/kucing-himalaya/amp/

Kucing Siam

ngingu
3 min read

Kucing Bengal

ngingu
3 min read

Kucing Hutan

ngingu
3 min read

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tutup Iklan